Cara aktifkan Do Not Disturb di iPhone. Bahkan jika Anda membisukan iPhone, hal itu tidak akan membuat perhatian Anda terbebas dari segala bunyi dan getaran pemberitahuan (notifikasi) yang masuk.
Jika Anda benar-benar butuh waktu bebas gangguan dari iPhone sementara waktu, Anda perlu mengetahui langkah-langkah untuk Mengaktifkan Do Not Disturb atau Mode Jangan Ganggu di iPhone.
Aktifkan Do Not Disturb Di iPhone
Saat Anda Mengaktifkan Mode Do Not Disturb di iPhone, semua Incoming Calls (Panggilan Masuk) akan dialihkan ke Voicemail (Pesan Suara) dan semua Pemberitahuan Pesan dan Aplikasi akan dibungkam.
Notifikasi terus datang, tetapi Anda tidak akan dapat mendengar atau melihatnya, karena akan dibisukan dan disembunyikan di balik layar gelap.
Keuntungan lain menggunakan mode “Do Not Disturb” adalah mode ini dapat diatur untuk memulai dan berhenti secara otomatis dan dikonfigurasi untuk mengizinkan Panggilan dari Penelepon Tertentu, sekaligus mencegah Panggilan dari orang lain.
Jadi mode Do Not Disturb atau Jangan Ganggu ini sangatlah dahsyat manfaatnya bagi Anda.
1. Aktifkan Mode Do Not Disturb Secara Manual Di iPhone
Anda dapat secara manual mengaktifkan Do Not Disturb di iPhone kapan saja dengan masuk ke Settings > Focus > Do Not Disturb dan pindahkan sakelar di sebelah Do Not Disturb ke Posisi ON / AKTIF.

Tindakan ini akan mengaktifkan Mode Do Not Disturb dengan pengaturan default pada iPhone, yang masih memungkinkan Calls & Message Notifications (Panggilan & Pemberitahuan Pesan) dari Favorite Contacts (Kontak Favorit) Anda untuk menghubungi Anda.
Pengaturan Default Mode Do Not Disturb memungkinkan Repeated Calls (Panggilan Berulang), yang pada dasarnya memungkinkan siapa saja yang menelepon dalam waktu 3 menit dari upaya panggilan pertamanya untuk menghubungi Anda.
2. Secara Otomatis Jadwalkan Jangan Ganggu di iPhone
Anda dapat Mengatur iPhone untuk secara otomatis masuk ke Mode Do Not Disturb / Jangan Ganggu dengan masuk ke Settings > Focus > Do Not Disturb dan mengetuk opsi Add Schedule or Automation.

Pada layar berikutnya, Anda dapat memilih dari Time (Waktu), Location (Lokasi) atau pemicu berbasis Aplikasi untuk Mode DND.

Jika Anda memilih Time (Waktu), gunakan bidang From dan To pada layar berikutnya untuk mengatur waktu Start dan End dari periode Do Not Disturb yang Anda inginkan atau rencanakan.

Seperti yang dapat Anda lihat dari gambar di atas, Anda juga dapat memilih Day atau Days di mana Do Not Disturb Period akan dipicu secara otomatis di iPhone Anda.
3. Apakah iPhone Tetap Berdering Selama Mode Do Not Disturb?
Seperti disebutkan di atas, meskipun iPhone disetel dalam Mode “Do Not Disturb”, namun iPhone akan mulai berdering jika seseorang berulang kali menghubungi Nomor Telepon Anda (melakukan Panggilan kedua dalam waktu 3 menit dari Panggilan pertama).
Jadi jika terjadi dering telepon berulang dari nomor yang sama, maka iPhone akan berdering, sebagai tanda bahwa itu telepon yang penting.
Akan tetapi Anda dapat mencegah hal ini terjadi dengan masuk ke Settings > Focus > Do Not Disturb > People > Calls From dan pindahkan opsi Allow Repeated Calls ke posisi OFF.

4. Izinkan Panggilan dari Kontak Tertentu Selama Periode Do Not Disturb
Semua yang diperlukan untuk Allow Calls (Mengizinkan Panggilan) dari Certain Specific Contacts (Kontak Tertentu) di iPhone selama Do Not Disturb adalah menandai Kontak Tertentu tersebut sebagai Favorit di iPhone Anda.
Buka Contacts App > pilih Contacts dan ketuk Add To Favorites.

Pada pop-up, pilih opsi Call.
Setelah ini, buka Settings > Focus > Do Not Disturb > People > Calls From.

Pada layar berikutnya, pastikan opsi Favorites dipilih.

Pilihan lainnya adalah Membuat Grup Kontak yang terdiri dari semua Contacts (Kontak) penting Anda dan hanya mengizinkan Calls (Panggilan) dari “Contact Group” ini selama Periode Do Not Disturb.