XL adalah salah satu operator jaringan di Indonesia yang memberikan layanan yang bagus, tapi masih tidak meninggalkan harga yang ramah kantong. Selain harganya yang murah, XL juga sering menawarkan promo-promo menarik seperti kuota gratis XL dan semacamnya.
Tentu hal ini membuat banyak juga kaum remaja yang merupakan pengguna aktif operator XL karena XL sudah terkenal dengan hal tersebut.
Internet gratis adalah hal yang sangat dicari oleh banyak orang karena hampir semua orang suka dengan yang nmaanya gratisan. Apalagi saat ini, internet sudah menjadi kebutuhan dan aktivitas sehari-hari yang tak bisa dipisahkan dari kehidupan manusia. Maka dari itu, ketergantungan akan akses internet semakin lama semakin meningkat.
Menyikapi hal ini, XL menawarkan berbagai macam cara mendapatkan kuota gratis XL 4G LTE yang bisa Vaganzer dapatkan untuk berinternetan tentu dengan biaya 0 rupiah.
Selain XL, MiVa juag punya artikel cara mendapatkan internet gratis untuk provider lain. berikut daftarnya :
- Cara Mendapatkan Kuota Gratis Telkomsel
- Kuota Gratis Axis, Adakah yang Mau
- Begini Cara Mendapatkan Kuota Gratis Indosat
- Cara Mendapatkan Kuota Gratis 3
Karena banyaknya cara mendapatkan Internet gratis XL, maka kali ini, MiVa bakal bagikan ke Vaganzer apa saja cara agar dapat kuota internet gratis dari XL. Simak terus ya
Dari Kuota Pemerintah 35GB, 42GB, dan 50GB perbulan

Adanya penemu yang terjadi pada tahun 2020 membuat banyak kalangan harus belajar dan bekerja dari rumah yang mewajibkan mereka untuk memiliki akses internet agar bisa melakukan pembelajaran dan meeting via daring.
Nah, karena tuntutan akses internet yang tinggi ini, banyak masyarakat yang mengeluh sehingga membuat Kemendikbud mengeluarkan subsidi di data gratis sebesar 35GB, 42GB, untuk guru dan 50GB untuk dosen dan mahasiswa perbulannya. Kuota gratis XL tanpa aplikasi tersebut dibagikan jika nomor siswa telah terdaftar di DAPODIK.
Proses pendaftaran nomor di DAPODIK hingga 11 September 2020. Jika sudah terdaftar, maka data seluler akan dikirim selama 4 bulan. Gunakan dengan bijak ya!
Kuota Gratis XL Menggunakan Promo JKT Xtra Runner

Cara mendapatkan data gratis XL 2021 selanjutnya adalah dengan menggunakan promo dari JKT Xtra Runner dan Vaganzer akan memperoleh kuota 3GB dengan harga Rp0
Kuota gratis XL tersebut sebenarnya hanya bisa digunakan untuk streaming YouTube saja. Namun, Vaganzer bisa menggunakan aplikasi seperti http injector atau KPN Tunnel untuk mengubahnya ke data biasa.
Menggunakan Aplikasi myXL

Berikut cara mendapatkan kuota gratis XL dengan aplikasi myXL :
- Download dan instal dahulu aplikasi myXL dari Playstore untuk android, dan AppStore untuk iPhone.
- Jika belum terdaftar, daftar dulu dengan data pribadimu. Jika sudah, silakan login.
- Cari bannner JKT Xtra Runner. Di bagian bawah, klik Beli.
- Pilih opsi pembayaran. Tenang, karena Vaganzer tidak akan ada biaya kok.
- Tunggu beberapa saat hingga pesananmu terkonfirmasi.
Kuota Gratis XL 2GB per hari

Soalnya kuota merupakan kebijakan dari XL karena adanya pandemi coronavirus. XL mendukung pemerintah dengan mengadakan data gratis 2GB per hari selama 7 hari yang harganya Rp0.
Sebagai informasi tambahan, data tersebut dapat gunakan untuk aplikasi belajar online seperti Zenius, Ruang Giuru, Quipper, Sekolahmu, dll (cek sendiri untuk lainnya).
Berikut cara mendapatkannya :
- Download dan instal dulu aplikasi myXL dari Playstore untuk android, dan AppStore untuk iPhone.
- Jika belum terdaftar, daftar dulu dengan data pribadimu. Jika sudah, silakan login.
- Buka menu Cari Paket.
- Pilih #DiRumahLebihBaik.
- Pilih Akstidkan pas bagian Bonus Kuota.
- Di halaman selanjutnya, pastikan pilih pulsa dan pilih Aktifkan.
- Tunggu hingga paket selesai diproses.
Jika paket tersebut sudah tidak muncul di aplikasi my XL berarti XL sudah menghilangkan paket belajar. Alternatifnya adalah menggunakan paket pandemi lainnya, seperti :
Paket Xtra Conference : 2GB/Hari dengan Rp2000, 5GB/3 hari dengan Rp4000, dan 15GB/7 hari dengan Rp10.000,-
Paket Xtra Edukasi : 2GB/Hari dengan Rp1000, 5GB/3 hari dengan Rp2.500, dan 15GB/7 hari dengan Rp7.500,-
Trik Kuota Internet Gratis XL 400 MB

Ada dua cara dalam trik kuota gratis XL sebesar 400 MB. Berikut caranya :
Isi pulsa
- Download dan instal dulu aplikasi myXL dari Playstore untuk android, dan AppStore untuk iPhone.
- Jika belum terdaftar, daftar dulu dengan data pribadimu. Jika sudah, silakan login.
- Lakukan pengisian pulsa minim 10rb via aplikasi myXL.
- Jika pengguna baru, maka Vaganzer bakal dapat kuota internet sebesar 400MB selama 1 Minggu.
Tanpa Isi Pulsa Dapat Kuota Gratis XL
- Download dan instal dulu aplikasi myXL dari Playstore untuk android, dan AppStore untuk iPhone.
- Jika belum terdaftar, daftar dulu dengan data pribadimu. Jika sudah, silakan login.
- Setelah login, scroll ke bawah dan cari myXL reward.
- Jika sudah ketemu, pilih menu tersebut dan beli pulsa sebesar 0 rupiah.
Jika Vaganzer beruntung, maka akan mendapatkan SMS pemberitahuan kalau data 400MB selama 4 Minggu sudah masuk.
Menggunakan Kode Dial Kuota Gratis XL 2021

Berikut adalah kode dial alias kode rahasia kuota gratis xl yang bisa Vaganzer gunakan untuk mendapatkan Internet gratis XL 2021 :
*123*600#
Ini adalah kode dial untuk mendapatkan kuota chat gratis XL sepuasnya tanpa internet.
*123*4*1#
Kode di atas adalah kuota 3 GB untuk aplikasi pilihan tanpa pulsa. Namun untuk mengaktifkannya harus mengaktifkan dulu kuota Xtra Kuota Zero, yang Vaganzer bisa cek di halaman myxl.page.link/xtrakuota.
*123*544#
Kode dial di atas adalah kode untuk mendapatkan data facebook-an sepuasnya di halaman web.facebook.com dengan harga super murah dan bermacam-macam waktunya.
*123*11#
Kode di atas adalah untuk mendapatkan data chatting sepuasnya WhatsApp, line dan Facebook serta Twitter.
Data Seluler XL Gratis 240-400GB

Sebagai catatan, kuota gratis 240-400GB XL didapat penggunanya ketika memenuhi syarat membeli kuota berikut :
XTRA Combo Lite 3,5 GB, 30 hari ; 6 GB, 30 hari ; 11 GB, 30 hari ; 21 GB, 30 hari ; 31 GB, 30 hari
Jika sudah membeli, maka langkahnya mengklaim gratis kuota XL adalah sebagai berikut :
- Buka aplikasi myXL.
- Cari dan klik banner bertuliskan “unlimited tanpa batas kuota dan kecepatan”.
- Jika sudah, klik “extra unlimited jumbo” Dan Aktifkan. Maka, Vaganzer bakal dapat Kuota jumbo tersebut dari XL.
Mengganti APN

Cara mendapatkan kuota gratis XL selanjutnya adalah dengan mengganti APN. Trik ini tidak perlu pulsa atau kuota, jadi sepenuhnya gratis. Trik ini sebenarnya masih banyak orang yang belum tau.
Caranya pun lebih mudah, karena hanya perlu mengubah APN tanpa menggunakan aplikasi tambahan seperti HTTP injector, Anonytun, dan Lainnya.
Berikut langkah-langkahnya :
- Buka settingan APN di HP Vaganzer dengan masuk ke setting > Jaringan lainnya > Jaringan seluler > nama poin akses/APN (sesuaikan dengan ponsel masing-masing).
- APN mu diinput dengan internet.
Proxy masukkan 69.195.138.144.
Port diisi dengan nilai 80.
Homepage masukkan 123.xl.co.id. - Klik simpan agar perubahan tersimpan.
- Lalu, coba buka browser di HP Androidmu, tambahkan “http://” tanpa tanda petik di depan URL website agar bisa dibuka.
Mengubah Kuota YouTube XL ke Kuota Biasa dengan KPN Tunnel

Cara mendapatkan kuota gratis XL bisa digunakan untuk apa saja selanjutnya adalah dengan menggunakan aplikasi KPN Tunnel. Sistemnya adalah dengan mengubah data YouTube XL ke data biasa. Berikut langkah-langkahnya :
- Download dulu config XL di link berikut https://drive.google.com/file/d/0BxubZbIaZg7zcWFNRnpHZ2dRQms/view atau https://drive.google.com/file/d/0BxubZbIaZg7zUm0tWTJTNThsdHc/view
- Buka aplikasi KPN Tunnel, klik pada +, import config XL tadi.
- Geser ke Setelan, aktifkan SSG Tunnel dan klik pada SSH Tunnel untuk membuat new profile.
- Jika semuanya sudah, klik Selesai dan Save. Lalu kembali ke halaman utama.
- Klik tombol Mulai. Done.
Melalui HTTP Injector

Sebenarnya cara ini sama dengan menggunakan KPN Tunnel di atas, cuma menggunakan aplikasi lain saja. Langkahnya pun kurleb sama, berikut cara mendapatkan kuota gratis XL :
- Download dan install dulu HTTP Injector dari Playstore.
- Download config XL yang masih work. Jika link di atas tidak work, coba cari di YouTube, forum, atau lainnya yang up-to-date.
- Buka aplikasinya dan import confignya.
- Aktifkan Google DNS dan Start SSH.
- Klik Start dan ke tab LOG untuk mengecek koneksi. Jika berhasil, maka statusnya berubah jadi Connected.
- Done.
Sebagai informasi tambahan mengubah kuota YouTube di atas akan memotong kuotamu sebesar 1 GB. Namun jika sudah terpotong, Vaganzer bisa ambil promo beberapa kali lagi dengan cara yang sama tentunya.
MiVa tekankan juga, kalau semua cara mendapatkan kuota gratis XL diatas tidak MiVa jamin 100% berhasil, semua dalam 1 kali percobaan. Sehingga semangat Trial dan Error nya ya. Jangan langsung menyerah, jika gagal di percobaan pertama.
Namun, jika memang sudah mentok tidak bisa, maka berarti XL sudah menghilangkan paketnya atau bugnya memang sudah diperbaiki oleh XL.
Itu tadi 10 Cara Mendapatkan Kuota Gratis XL 2021. terima kasih sudah membaca artikel dari MiVa!